Dengarkan Saran Karier dari Para Perempuan Super Sukses Ini
Oleh Hesti Pratiwi, 6 years ago

Selalu ingin tahu
Hari ini, perubahan terjadi sangat cepat. Jika tidak ingin ketinggalan, Anda harus selalu penasaran, selalu siap untuk belajar dan beradaptasi dengan lingkungan baru di sekitar Anda. Anne Sweeney, co-chairman dari Disney Media Networks dan presiden Disney-ABC Television Group, menggambarkan dirinya sebagai orang yang selalu "didorong oleh rasa ingin tahu". Dengan terus merasa ingin tahu, ujarnya, seseorang akan terus bersemangat dan mencari ide-ide baru, pekerjaan baru, industri-industri baru. "Hal terbaik yang bisa Anda lakukan adalah untuk terus mengajukan pertanyaan."
Belajar mendengarkan
Mempekerjakan orang-orang yang lebih pintar dari Anda, memberi mereka alat untuk melakukan pekerjaan mereka dan kemudian mendengarkan dengan seksama, adalah salah satu cara ampuh untuk maju. Jika Anda terbuka untuk semua jenis informasi yang berbeda, Anda akan mengambil keputusan dengan lebih baik. Claire Watts, CEO QVC, menjadwalkan kebijakan pintu terbuka setiap hari Selasa, sehingga siapa pun di perusahaan yang ingin datang berbicara dengannya, menanyakan pertanyaan atau berbagi sesuatu, bisa langsung masuk kantornya.
Tentukan tujuan karier
Denise Morrison, CEO Campbell Soup, di usia yang sangat muda sudah tahu dan mantap ingin menjalankan perusahaan. Dia belajar bahwa untuk mencapai sebuah proyek bisnis, Anda perlu menetapkan tujuan dalam hidup, baik jangka pendek dan jangka panjang. Dia selalu memandang kariernya sebagai, "Di mana aku pernah berada? Di mana aku sekarang? Di mana aku bisa, dan apa tugas yang tepat untuk sampai ke sana?”
Berani
Beth Mooney, CEO KeyCorp, dua tahun setelah dia lulus dari perguruan tinggi, mengetuk pintu setiap bank besar di Dallas, Texas, dan meminta untuk sebuah tempat di program pelatihan manajemen mereka. Bahkan di kantor Republik Bank of Dallas, ia menolak untuk meninggalkan kantor manajer sampai ia ditawari pekerjaan. Jadi dia menunggu selama tiga jam, dan tidak sia-sia, akhirnya dia ditawari pekerjaan.
Foto: inspiringwomen
Sebelumnya
Berlangganan Artikel Kami
Dapatkan tips karir terbaru dengan berlangganan artikel kami
Read This Next
Most Popular Advice
New Star Leader
New Infographic
New Ask The Expert
Tweets
Career Advice @qerja
in 22 days@rndrhnt @SemsWonk @TeamGPN1 Oakley Sunglasses Online Event - Now each can enjoy up to 90% oFF! Only $ 19.99! https://t.co/tSc1BmNbja
Career Advice @qerja
in 22 days@AnggunAbdul @ESusilawatti @mas_yayans Oakley Sunglasses Online Event - Now each can enjoy up to 90% oFF! Only $ 19… https://t.co/Pqq3gjoYT7
Career Advice @qerja
in 22 days@rendioot @owandik @MeiksAP Oakley Sunglasses Online Event - Now each can enjoy up to 90% oFF! Only $ 19.99! https://t.co/tSc1BmNbja
Career Advice @qerja
in 22 days@novawahyu @ndaruismu @YPetyarsih Oakley Sunglasses Online Event - Now each can enjoy up to 90% oFF! Only $ 19.99! https://t.co/tSc1BmNbja